Jumat, 04 Mei 2012

Mengupas Jati Diri



Percaya diri merupakan sikap yang bisa dipelajari, dilatih, dan dimanfaatkan oleh siapapun. Percaya pada diri sendiri adalah faktor penting dalam hidup yang membuat perbedaan besar antara sukses dan gagal, bahagia dan kecewa, puas dan frustasi. Sebagian orang memang beruntung ,secara alamiah pecaya pada diri sendiri. Tapi percaya pada diri sendiri bukan sifat yang sulit dipahami dan dimiliki. Berikut, 7 langkah yang bisa membantu mengembangkan rasa percaya diri yang dinamik.



Mulai dengan prinsip
Pada dasarnya, prinsip ini mengatakan, untuk mendapatkan sifat yang anda inginkan, mulai dengan berperilaku seakan anda sudah memilikinya. Jika anda ingin lebih berani, coba bertindak seakan anda mempunyai keberanian yang besar. Begitu juga halnya jika anda ingin lebih percaya kepada diri sendiri. Mulai dengan bertindak seakan anda adalah orang yang luar biasa percaya pada diri sendiri

Terima tanggungjawab
Satu unsur penting untuk mengembangkan rasa percaya diri yang dinamik adalah mempunyai kemampuan menerima tanggungjawab untuk hidup anda dan tindakan-tindakan anda. Menurut para konsultan bisnis, rasa tanggungjawab mempunyai hubungan kuat dengan rasa percaya pada diri sendiri yang bisa menciptakan sukses.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar